banner-detik

makeup

3 Lipstik Lokal yang Cocok Dijadikan Cream Blush

seo-img-article

Belum pernah mencoba lip cream yang diaplikasikan sebagai cream blush? Cobain yuk tiga produk di bawah ini!

Di artikel mengenai 4 Produk Makeup Multifungsi, saya menuliskan kalau saya suka menggunakan matte lip cream sebagai pengganti cream blush. Bahkan saya lebih suka menggunakan matte lip cream daripada produk cream blush sendiri, karena menurut saya warnanya bisa lebih nyambung dengan lipstik yang sedang saya pakai, dan hasilnya juga lebih tahan lama di pipi.

Baca juga: Cream Blush High End Bagus dan Wajib Punya

lipstick blush (2)

Tapi tentu saja nggak bisa sembarangan matte lip cream bisa saya pakai di pipi. Yang pertama, saya harus tes dulu apakah formula lip cream tersebut cocok di kulit wajah saya atau tidak. Karena bagaimanapun juga, matte lip cream sebenarnya tidak diciptakan untuk dipakai di area pipi. Biasanya saya mengetes kecocokannya dengan cara mengaplikasikan sedikit di area belakang telinga bagian bawah. Bila tidak ada reaksi negatif, baru saya berani pakai.

Yang kedua, saya juga memperhatikan teksturnya. Nggak semua matte lip cream hasilnya bagus ketika digunakan sebagai cream blush. Saya sendiri selalu menghindari matte lip cream yang teksturnya lengket dan hasilnya nggak matte total, karena nggak akan nyaman bila dipakai di pipi, bahkan bisa bikin patchy juga. Saya selalu memilih matte lip cream dengan tekstur yang creamy, tidak terlalu cair, dan hasilnya matte bahkan terasa sedikit powdery di bibir.

Lipstik lokal yang cocok dijadikan cream blush ini terksturnya memang matte dan juga bukan produk mahal, kok.  Yuk, simak bareng-bareng apa saja pilihan saya kali ini!

brunbrun

1. BrunBrun Melted Matte Lip Color 

Meskipun nama brand-nya BrunBrun Paris, tapi BrunBrun ini produk lokal, lho. Produknya lumayan lengkap, harganya sangat terjangkau, dan gerainya mulai mudah ditemukan di mana-mana. BrunBrun Melted Matte Lip Color ini teksturnya ringan banget dan sedikit mengeringkan bila dipakai di bibir. Tapi karena testurnya yang kering dan agak powdery, produk ini malah nyaman digunakan sebagai cream blush dan bahkan eyeshadow.

Kekurangan produk ini adalah ketika dipakai di bibir memang rasanya agak kering. Tapi masih bisa ditolerir dan diakali, kok. Selain itu, isinya juga menurut saya sedikit bila dibandingkan dengan lip cream lain. Karena punya saya ini cepat sekali habisnya.

Tapi walau ada kekurangannya, saya tetep suka banget produk ini dan bahkan sudah repurchase dua kali. Yang bikin saya suka banget sebenernya adalah warnanya. Saya punya shade BBMML8 – CASSIS. Warnanya nude orange kekuningan, unik dan jarang banget saya temui pada lipstik dari brand lain. Harganya juga cuma Rp29.000,-.

lipstick blush (1)

 

2. Rollover Reaction Sueded Lip and Cheek Cream

Matte lip cream kedua yang suka saya jadikan cream blush adalah Rollover Reaction Sueded Lip and Cheek Cream. Jujur saja, kalau untuk dipakai di bibir, saya nggak begitu suka dengan Rollover Reaction ini. Menurut saya membuat bibir saya kering dan beberapa saat kemudian lipstiknya selalu cracking. Saya sudah mencoba mengakali dengan berbagai cara, tapi nggak ada yang berhasil di bibir saya. Untungnya produk ini bekerja dengan baik ketika saya pakai sebagai blush dan juga eyeshadow.

Teksturnya creamy dan mudah sekali dibaurkan di kulit saya. Kalau sudah nge-set, finish-nya akan sedikit powdery dan nggak ada rasa lengket sama sekali. Warna yang paling saya suka dari produk ini adalah Lizzi. Meskipun banyak yang bilang Lizzi ini warnanya terlalu pucat dan greyish, di saya hasilnya malah terlihat manis dan natural.

3. Zoya Lip Paint

Selanjutnya yang juga jadi favorit saya adalah Zoya Lip Paint. Menurut saya sih, kalau mau dijadikan produk yang multifungsi atau untuk dibawa traveling, produk ini perfect! Teksturnya ringan dan ketika diaplikasikan di bibir terasa sedikit powdery, namun nggak mengeringkan kulit bibir dan nggak cracking. Ketika diaplikasikan di pipi hasilnya juga bagus, nggak lengket, dan tahan lama.

Favorit saya adalah shade 03. Holly Berry. Warna nude pink-nya manis banget dan cocok untuk segala suasana. Selain Holly Berry, saya juga suka shade 06. Mocha Mousse yang warnanya greyish nude beige.

 

Tertarik mencoba salah satunya?

Slow Down

Please wait a moment to post another comment