Mulai ingin menggunakan serum? Dibanding salah pilih dan pakai, mending baca dulu FD Little Notes kali ini.
Seperti produk skincare yang lain, serum pun punya banyak jenisnya, ada yang untuk melembapkan, untuk mencegah tanda- tanda penuaan dan juga untuk mencerahkan wajah. Tapi sebenarnya serum seperti apa sih yang dibutuhkan untuk kulit pada setiap jenjang umur? Atau apa sih sebenarnya serum itu sendiri, dan kenapa harganya kadang suka lebih mahal dibandingkan produk skincare lainnya? Nah, di FD Little Notes kali ini saya akan menjelaskan kembali apa itu serum, dan list beberapa rekomendasi produknya.
Jadi apa itu serum?
Serum adalah produk yang memiliki konsentrat yang tinggi, sehingga mampu menutrisi hingga lapisan kulit yang paling dalam. Dari segi tekstur sendiri serum normalnya terasa ringan dan mudah menyerap ke kulit, makanya untuk beberapa orang yang memiliki kulit berminyak pasti lebih memilih menggunakan serum untuk menjaga kelembapan kulit. Dalam tahapan skincare, serum digunakan pada tahap pertama setelah menggunakan toner. Cara menggunakan serum sendiri adalah dengan di tuangkan pada tangan, diratakan dan langsung ditepuk- tepukan saja ke wajah.
Serum sendiri memiliki beberapa kategori, ada yang untuk mencerahkan biasanya serum Vitamin C, dan untuk melembapkan dengan kandungan HA atau rosehip oil. Cara memilihnya pun disesuaikan dengan umur kalian masing- masing. Kalau masih 20 tahunan, saya rekomendasikan menggunakan serum dengan kandungan HA yang tinggi, atau Vitamin C untuk meratakaan warna kulit.
3 Serum Hyaluronic Acid untuk Menjaga Kelembapan Kulit
Rekomendasi Serum Hyaluronic Acid
Serum Pencerah untuk Kulit Glowing
Tiga Serum Asia Favorit
Hal yang Harus Kamu Ketahui Sebelum Menggunakan Serum Vitamin C
Serum Vitamin C untuk Kulit Bebas Jerawat dengan Harga Terjangkau
3 Rekomendasi Serum Vitamin C
Review: COSRX Triple C Lightning Liquid Serum
Review: Glossier Super Glow Serum
3 Serum Anti-Aging Wajib Coba di Bawah Harga 200 Ribu
4 Serum Natural untuk Kulit Awet Muda
Rekomendasi Serum untuk Pori- pori Besar
Rekomendasi Serum untuk Pori-Pori Besar dari Korea