ic-fd

Bio Oil, Skincare Praktis untuk DIY dan Traveling

diy
author

santisiera・22 Dec 2017

detail-thumb

Akhir tahun sudah di depan mata! Bagi yang punya rencana berlibur, ada resep mudah merawat kulit saat traveling dengan Bio Oil.

Buat para beauty enthusiast, produk Bio Oil yang multifungsi ini tentu sudah nggak asing lagi. Tahun lalu pun, Bio Oil memenangkan kategori Best Face Oil dalam Female Daily Best Beauty Awards 2016. Saya juga termasuk salah satu konsumen setia Bio Oil. Setiap hari saya rutin mengaplikasikan oil ini ke kulit tubuh maupun wajah.

Bio Oil 1aNah, beberapa waktu lalu, FD diundang untuk berlibur sejenak naik kapal keliling sekitar Teluk Jakarta bersama manajemen Bio Oil. Produk Bio Oil sendiri telah hadir di Indonesia sejak tahun 2014. Minyak multifungsi, yang bisa dipakai di tubuh maupun kulit wajah ini, memang terbukti mampu memperbaiki kulit bermasalah, khususnya untuk menyamarkan scars dan stretch marks.

Bio Oil adalah dry oil, maksudnya minyak yang mudah meresap ke kulit. Sehingga ketika kamu mengaplikasikan Bio Oil ke kulit tubuh maupun wajah dengan cepat akan meresap. Maka, setelah memakai kulitmu akan terasa lembap, kenyal seketika dan nyaman karena sama sekali tidak lengket.

Bio Oil 2aMaka, ketika saya bersama rekan media lain dan juga para blogger diajak “liburan singkat” di atas kapal pesiar Quick Silver, Suksma selaku perwakilan PT Radiant Sentral Nutrindo pun mengingatkan, bahwa kini Bio Oil telah hadir dengan ukuran bervariasi yaitu 25ml, 60ml dan 125ml. Ini dimaksudkan agar manfaat Bio Oil bisa dijangkau oleh target konsumen yang lebih luas. Sssttt, bahkan untuk tahun depan, Bio Oil akan hadir dengan logo dan kemasan terbaru, lho!

Di atas kapal pesiar itu, kami pun diajak bergembira dan beraktivitas bersama. Salah satu aktivitas seru adalah kami diajak untuk meracik sendiri scrub untuk merawat kulit. Nah, scrub buatan sendiri ini bisa kita racik dengan mudah, bahkan di saat kita sedang traveling sekalipun. Sehingga, walau traveling, kita tetap bisa merawat kulit. Mau tahu resepnya?

Bio Oil Scrub Bibir dan KakiScrub Bibir:

  • 1 sdt gula pasir
  • ¼ sdt madu
  • 5 tetes Bio-Oil
  • 1 tetes essence

Aduk rata semua bahan hingga menyatu. Aplikasikan di bibir, gosok perlahan-lahan agar kulit kering di bibir terangkat. Jangan sampai menelan ramuan ini.

Scrub Kaki:

  • 1 sdm garam foot, tumbuk halus
  • ½ sdt cengkeh bubuk
  • 10 tetes Bio-Oil

Aduk rata semua bahan hingga menyatu. Pakai untuk menggosok kulit kaki yang kering dan pecah-pecah. Dijamin, kulit kaki terasa lebih halus dan harum. Saya sudah mencoba membuat scrub kaki. Eh benar lho, scrub kaki dengan campuran Bio Oil ini membuat kulit kaki saya yang kering dan pecah-pecah jadi lebih halus. Ramuan ini juga terasa menghangatkan kulit serta membuat kaki jadi lebih harum. Yuk, buat di weekend ini!