skincare
21 Dec 2017
Mengenal 3 Bahan Sheet Mask Berbeda
Yuk, kenalan dengan berbagai bahan sheet mask yang bisa membantu kulit menyerap manfaatnya secara maksimal.
Simple dan instan adalah dua kata yang menggambarkan sheet mask, sang jagoan produk K-Beauty. Simple karena klaim-klaim sheet mask selalu to the point (moisturizing, hydrating, calming, etc) dan efeknya bisa langsung dirasakan setelah pemakaian pertama. Tapi tahu nggak, efek sheet mask pada kulit juga nggak hanya bergantung pada ingredients, tetapi juga material sheet mask tersebut?
Lihat juga: Ini Alasan Orang Tergila-Gila Sheet Mask Korea
1. Fiber / Cotton
Sheet mask dengan bahan fiber atau cotton adalah yang paling sering kita jumpai karena harganya yang murah. Meskipun lembarannya cenderung tipis dan terasa halus di kulit, tetapi fiber atau cotton mask memiliki daya serap yang rendah karena kurangnya kemampuan untuk menahan essence sehingga cairannya gampang terevaporasi.
Lihat juga: Apa Beda Sheet Mask 20 Ribu dan 250 Ribu?
2. Bio-Cellulose
Bio-cellulose adalah bahan yang sering digunakan di dunia medis untuk membalut luka bakar atau luka gores yang dalam. Teksturnya yang tipis dan halus seperti second skin membuat bio-cellulose mask gampang menempel di kulit dengan daya serap cukup tinggi, tetapi gampang juga bergeser karena terlalu licin. Beberapa brand seperti innisfree dan The Face Shop menggunakan natural fiber seperti fermentasi air kelapa untuk membuat sheet mask-nya. Metode ini juga membuat bio-cellulose mask lebih ramah lingkungan dibandingkan sheet mask yang menggunakan kertas biasa.
Lihat juga: Masker Bagus untuk Kulit Berjerawat
3. Hydrogel Mask
Hydrogel mask terbuat dari bahan polymer yang bentuknya seperti gel padat. Bahan ini bisa menahan air hingga 99% sehingga kulit pun bisa menyerap maksimal semua manfaat essence-nya. Kelebihan lainnya juga ada pada efek “dingin” dari bahan tebal hydrogel yang juga bisa menenangkan kulit sekaligus memberi kelembapan lebih lama. Kalau bahan sheet mask lainnya sering melorot atau bergeser, hydrogel ini menempel dengan sempurna begitu ditempel di atas kulit.
Supaya sheet mask yang dipakai lebih maksimal efeknya, salah satu trik yang bisa dilakukan adalah mengeksfoliasi kulit sebelum memakai sheet mask. Sel kulit mati jadi terangkat dan sheet mask yang dipakai setelahnya juga bisa multifungsi sebagai hydrating toner. Bisa sekalian memangkas skincare routine juga, kan? 🙂
Lihat juga: 5 Korean Sheet Mask yang Harus Kamu Coba