banner-detik

entertainment

The Beatles “Hidup” Lagi di Musikal “Let It Be”

seo-img-article

The Beatles hadir di Kuala Lumpur lewat musikal Let It Be, yang bikin penonton terpukau oleh para cast-nya, dan memberi saya tips makeup panggung!

If you know me in person, pasti sudah familiar kalau saya suka banget sama klub bola Liverpool. Kebayang enggak betapa senangnya saya saat diundang untuk menonton musikal Let It Be yang membawakan puluhan lagu Beatles di Kuala Lumpur? Secara The Beatles berasal dari Liverpool, dan being a Liverpool fan, it’s only natural that I love the legendary band as well.

Jadilah minggu lalu, saya terbang ke KL dengan syal Liverpool saya, dan menyaksikan musikal Let It Be di tanggal 16 Juli 2016. Ini hanya satu dari total enam pertunjukkan Let It Be yang dibawakan oleh Annerin Productions, yang memulai show Let It Be di West End (Broadway-nya Inggris) 2012 lalu. Dari info yang saya dapat, musikal ini terbagi dalam beberapa set berbeda, yang mewakilkan berbagai penampilan Beatles dari sejumlah era berbeda; seperti penampilan pertama mereka di TV Amerika lewat The Ed Sullivan Show.

IMG_20160716_201531 Before the show 😀

Let It Be dimulai sekitar pukul 20:30  di Plenary Hall Kuala Lumpur Convention Centre, dengan lagu Standing There. Ya ampuun, saya nyengir-nyengir sendiri lihat para pemain yang tampil dengan jas khas Beatles di awal kemunculan mereka. “Paul McCartney” looked just like the real baby Paul…

Empat set pertama musikal berlangsung dengan sejumlah pergantian kostum, dan silih berganti lagu-lagu favorit macam Help, Twist & Shout, Penny Lane, Strawberry Fields dan Come Together dibawakan. Sambil nyanyi-nyanyi di bangku, saya juga enggak habis pikir dengan penjiwaan keempat aktornya yang oke banget. George Harrison yang cenderung diam,  sampai kebiasaan ngunyah permen karet John Lennon enggak luput jadi bagian pertunjukan. Aaaa… keren banget!

DSC_0124

???

Sampailah di bagian akhir musikal, di mana penonton diminta membayangkan gimana kalau para personil Beatles masih ada, dan bikin konser reuni? Para cast pun muncul dengan tampilan personil The Beatles yang paling recent, dan melihat penampilan drummer Ringo Star sukses bikin saya keselek di bangku saking miripnya!

Saya yakin banget, encore di akhir enggak bakal dilupain oleh semua penonton. Secara kita diminta untuk maju ke depan panggung dan melihat penampilan band dari dekat, yang ditutup dengan sempurna oleh Hey Jude. While the others went crazy karena bisa selfie sama John Lennon, saya sendiri kegirangan karena satu per satu, para pemain musikal ngasih thumbs up saat melihat syal Liverpool saya. Yay!

Namanya anak FD, enggak mungkin saya pulang tanpa membawa insight baru soal beauty! Balik ke Jakarta, saya malah temenan dengan salah satu cast Let It Be, yang berbagi tips dan rekomendasi produk makeup flawless ala stage makeup. Penasaran? Tunggu aja artikelnya di FD yaa 😀

Slow Down

Please wait a moment to post another comment