skincare
28 Mar 2016
3 Serum Kapsul Elizabeth Arden untuk Atasi Berbagai Problema Kulit
Saya baru saja mencoba 3 serum dalam kapsul buatan Elizabeth Arden. Dan inilah hasil yang saya rasakan pada kulit.
Jujur saja, saya selalu memandang Elizabeth Arden sebagai merek yang “ibu-ibu banget”. Padahal, sih, saya sendiri sudah masuk dalam kategori ibu-ibu. Tapi mama saya adalah pemakai setia produk-produk perawatan wajah dari Elizabeth Arden, terutama beberapa tahun belakangan ini. Saya melihat perubahan berarti pada wajahnya terutama dalam permasalahan kelembapan dan kerutan.
Karena penasaran akhirnya saya suka curi-curi memakai produk Mama saya dan juga riset sana-sini. Kaget juga saya beberapa produk andalan Elizabeth Arden ternyata ulasannya sangat positif dari Beautypedia, padahal situs ini terkenal pedas dalam memberikan penilaian. Bintang yang diberikan hampir lengkap lima untuk beberapa produknya.
Beberapa produk yang saya sukai rata-rata adalah produk dari serum yang dikemas dalam kapsul sekali pakai. Tujuannya adalah supaya kesegaran kandungan di dalamnya tetap terjaga sehingga efikasi produk ini maksimal. Berikut ini adalah tiga serum kapsul yang pernah saya pakai dan alasan saya menyukainya.
1. Ceramide Capsules Daily Youth Restoring Serum
Produk yang mendapat 4.5 bintang dari Beautypedia ini adalah serum anti-aging yang sangat bagus. Rasanya sangat ringan di wajah dan juga terdapat banyak kandungan berguna untuk kulit yang mulai memperlihatkan tanda-tanda penuaan dini. Seperti contohnya adalah kandungan ceramide yang akan membantu kekenyalan kulit, vitamin A memperbaiki tekstur kulit dan juga vitamin E membantu mempertahankan kelembapan kulit.
Efek pada kulit yang saya rasakan, setelah pemakaian 60 kapsul tersebut adalah kulit terlihat lebih dapat mempertahankan kelembapannya, lebih kenyal, kerutan halus mulai tersamarkan dan juga kulit tampak lebih segar.
2. Skin Illuminating Brightening Night Capsules
Saya sempat menggunakan sample yang terdiri dari 7 kapsul pada saat saya memiliki bekas jerawat di pipi. Saya kaget pada saat 7 kapsul ini habis ternyata bekas jerawat saya sudah menipis. Akhirnya saya “mencuri” 7 kapsul lagi dari koleksi mama saya untuk melihat keajaiban kapsul ini. Ternyata setelah 14 kapsul habis, terlihat sekali bekas jerawat baru saya berkurang secara signifikan. Mungkin ini juga karena dibantu dengan double toning. Tapi tetap saja, hasil yang terlihat begitu nyata.
Produk ini mengombinasikan vitamin C dan Niacinamide untuk meminimalisir pigmentasi pada kulit dan membantu menyamarkan pigmentasi yang sudah tampak. Memang secara praktik kedua produk ini tidak boleh digunakan berbarengan. Nah, saya tidak tahu kecanggihan teknologi yang mereka lakukan sehingga bisa mengombinasikan kedua kandungan tersebut dan bekerja begitu efektif.
3. Ceramide Capsules Daily Youth Restoring Eye Serum
Kalau yang ini saya harus berterima kasih kepada Ira (Lautbiru) yang memperkenalkan kapsul-kapsul ajaib untuk mata ini kepada saya beberapa tahun lalu. Walaupun sudah diperbarui, produk ini tetap sebagus sebelumnya dan bahkan jauh lebih bagus lagi.
Saya merasa kerutan halus di sekitar mata terlihat menipis dan juga karena tekstur kulit di sekitar mata membaik setelah memakai serum ini maka kantung hitam di mata terlihat membaik. One of my go to eye serums when things go awry with the eyes area.
Bagaimana dengan kalian. Apakah sudah pernah mencoba produk Elizabeth Arden? Kalau sudah, produk apa saja yang kalian rekomendasikan?