banner-detik

beauty on the go

3 Aplikasi Kecantikan Paling Baru

seo-img-article

Untuk membuat para beauty enthusiast lebih geregetan, beberapa aplikasi kecantikan ini hadir sebagai jawabannya.

Kalau dulu kita musti bikin appointment ke salon dengan datang langsung atau menelepon terlebih dahulu, sekarang hal itu bisa dilakukan hanya dengan menggerakkan jari kamu saja. Yup, sekarang kamu bisa mengunduh 3 aplikasi kecantikan ini untuk mempermudah hidup!

 

Z Beauty

Berawal dari pemikiran banyaknya perempuan sibuk yang punya sedikit waktu buat pergi ke salon atau klinik kecantikan, maka Futri Futri Zulya Safitri M.Bus, Chief Executive Officer PT Batin Medika Indonesia (BMI), merilis layanan home service treatment yang bisa membawa perawatan di klinik atau salon ke rumahmu, yang dinamakan Z Beauty. Futri juga bisa dibilang sudah berpengalaman buat mengembangkan home service treatment seperti ini, karena ia sudah sukses bekerjasama dengan GO-JEK sebagai salah seorang penyedia beautician untuk layanan GO-GLAM.

zbeauty

Bukan hanya menyantumkan nomer WhatsApp di bio Instagram, Z Beauty adalah sebuah aplikasi yang bisa kalian unduh di Android ataupun iOS. Walaupun Z Beauty juga merupakan ‘saudari’ dari klinik kecantikan milik Futri, Z Glow, tapi hingga saat ini baru ada dua macam pelayanan khusus yang bisa dipilih kalau kamu menggunakan aplikasi Z Beauty, yaitu Eyelash Extension enggunakan bulu mata  kualitas premium asal Korea, dan juga BB Glow yang bisa membuat kulitmu terlihat lebih cerah glowing dengan cara memasukkan pigmen yang mengandung ampul berupa Phisiothera Functional Skincare color pigment ke dalam kulitmu.

 

Alacarte

Wait, bukannya ini aplikasi untuk makan dengan lebih hemat? Iya, awalnya Ala Carte Memang hanya memfokuskan layanannya pada promosi beli 1 gratis 1 untuk beragam makanan di restoran yang sudah mejadi partnernya. Tapi, sekarang mereka merambah ke dunia lifestyle, termasuk kecantikan dan olahraga.

alacarte

Fitur lifestyle dan retail yang sekarang menjadi sebuah penawaran eksklusif buat kamu, memang bukan semacam panggilan treatment untuk datang ke rumah, melainkan membantu kamu meringankan pembayarannya. Dengan cara apa? Alacarte menghadirkan penawaran yang sangat menarik untuk kebutuhan gaya hidup, misalnya diskon 50% di beragam tempat, yaitu Spa at Keraton at The Plaza Hotel, F45 Training, Marie France Bodyline, Rollover Reaction, penawaran spesial dari Tony & Guy, 20 Fit, dan masih banyak lagi partner kecantikan serta wellness lainnya.

Cara mendapatkan tawaran istimewa ini adalah dengan mengunduh aplikasinya, dan mendaftar jadi member di Alacarte. Ada 2 opsi yang bisa disesuaikan dengan budget kamu, Premium membersih seharha Rp599.000,- per tahun, atau  dengan kata lain, kamu bisa menghemat hampir Rp100.000.000,- kalau memanfaatkan Alacarte untuk bertransaksi. Plus bonusnya, kamu juga bisa menikmati penawaran Buy 1 get One untuk makan malam sama sahabat di merchant terpilih yang nggak kalau menarik.

 

GO-GLAM

Memang sih aplikasi GO-GLAM yang ada di dalam GO-JEK ini bukan lagi terbilang baru, tapi beberapa waktu lalu mereka melakukan sebuah kolaborasi baru untuk mempermudah kamu saat ingin melakukan perawatan di rumah. Layanan perawatan tubuh dari GO-LIFE milik GO-JEK ini, bekerjasama dengan Matrix Indonesia untuk menghadirkan layanan perawatan rambut Cool Therapy +++. Layanan ini, kata Kepala GO-LIFE, Dayu Dara Permata, merupakan sebuah representasi dari kampanye #CantikItuMudah, milik GO-GLAM.

GO-GLAM_Page_Banner-918009ef

Image: Dok. GO-GLAM

Nggak main-main, seluruh beautician sudah dilatih terlebih dahulu untuk diberikan pengetahuan, pelajaran, serta keterampilan baru dalam melayani konsumen GO-GLAM yang memesan Cool Therapy +++. Lalu, seperti apa sih perawatan Cool Therapy +++ ini? Jadi Cool Therapy +++ adalah perawatan lengkap yang menggunakan produk Biolage oleh Matrix Indonesia. Cool Therapy +++ hadir sebagai solusi untuk membantu mengatasi 3 masalah mendasar pada kulit kepala perempuan Indonesia yaitu ketombe, kerontokan, dan aroma tidak sedap dari kulit kepala.

Harga untuk perawatan Cool Therapy +++ ini terbilang cukup terjangkau, yaitu mulai harga Rp 150.000,-. Dengan harga tersebut, kamu sudah pasti dapat perawatan terbaik dari GO-GLAM, didukung dengan beautician bersertifikat. Psst.. perawatan ini berdurasi 90 menit dan sudah termasuk jasa cuci blow lho!

Nah, dari ketiga aplikasi ini, mana yang sudah kamu sering gunakan?

Slow Down

Please wait a moment to post another comment