banner-detik

suncreens

Sunscreen Terlihat Ungu di Kulit Gelap, Apa Penyebabnya?

seo-img-article

Bukan hanya menyebabkan whitecast, beberapa sunscreen terlihat ungu di kulit gelap. Apa penyebabnya ya?

Sunscreen, salah satu produk skincare yang wajib hukumnya untuk dipakai setiap hari, namun banyak “haters”-nya. Berbagai alasan dilontarkan orang yang memilih untuk nggak memakai sunscreen dengan rutin. Mulai dari teksturnya yang lengket, formulanya yang bikin wajah berminyak dan menyumbat pori, sampai hasil akhirnya yang menimbulkan white-cast yang bikin wajah terlihat seperti Casper the friendly ghost hahaha.

sunscreen unguu

Nggak hanya itu saja, belum lama ini teman saya ada yang kebingungan karena setiap kali pakai sunscreen wajahnya jadi terlihat ungu atau bahkan kebiruan. Nah, kebetulan warna kulit teman saya ini gelap. Sebelum dia cerita, saya juga sudah pernah nonton beberapa video PoC (people of color) beauty vloggers yang mengalami hal yang sama. Kalau saya perhatikan dan mengira-ngira dengan logika sendiri, penyebabnya adalah jenis sunscreen yang mengandung mineral alias physical sunscreen.

Nah, untuk penjelasan yang lebih valid, saya juga sudah tanyakan pada dr. Adhimukti T. Sampurna, SpKK. Menurut dr. Adhi, memang betul ada jenis sunscreen yang bisa terlihat ungu atau biru di kulit gelap. Penyebabnya adalah kandungan logam atau mineral yang dipakai dalam physical sunscreen, seperti Zinc Oxide dan Titanium Dioxide. Sebenarnya mineral ini biasanya terlihat putih, yang biasa kita kenal dengan whitecast, namun ketika berada di atas kulit gelap dan/atau teroksidasi, warnanya bisa berubah menjadi ungu atau biru dan terlihat seperti ada lapisan baru di atas kulit.

sunscreen

Lalu bagaimana cara mengatasinya? Saran dari dr. Adhi adalah dengan di-layer produk complexion makeup. Namun tentunya nggak semua orang nyaman pakai makeup setiap hari dong. Jadi baiknya pilih saja chemical sunscreen yang umumnya bertekstur lebih cair, lebih mudah dibaur di atas kulit gelap, dan tentunya nggak mengandung mineral. Hal ini pun juga dilakukan para PoC beauty vloggers yang nggak pingin wajahnya terlihat ungu atau biru akibat sunscreen.

Ada yang pernah mengalaminya juga dan punya solusi lain? Share pengalamanmu di comment section ya!

 

 

 

Slow Down

Please wait a moment to post another comment