banner-detik

sponsored post

3 Rekomendasi Eye Makeup Pemula

seo-img-article

 Eye makeup simple tanpa banyak teknik? Wajib coba produk-produk ini. 

Untuk remaja nih, biasanya di setiap acara FD Goes to Campus saya selalu nyaranin untuk pakai maskara aja. Praktis, dan efeknya tetap bikin mata “terbuka”. Nah, kalau kamu udah sedikit lebih advance dari pemula, tapi tetap ingin makeup mata simple tanpa banyak teknik, kamu wajib punya produk-produk ini:

LRG_DSC06922 (1)

Eye Primer

Saya jarang nyobain eye primer mahal, karena yang terjangkau juga udah bagus banget. Dari brand lokal, saya suka pakai Mizzu Eye Base Essentials. Teksturnya nggak drying, dan cukup untuk “alas” eye makeup natural.

Pensil Alis

Banyak banget review bagus pensil alis Fanbo Fantastic Eye Brow. Tersedia dalam dua shade, Black dan Brown, dengan formula yang pas (nggak terlalu creamy atau keras), dan klaim waterproof.

LRG_DSC06905

LRG_DSC06912

Warna hitamnya natural, dan warna cokelatnya cenderung medium brown tanpa kesan kemerahan.  Lumayan tegas, jadi bagus untuk alis on fleek, atau bisa dipakai light handed untuk alis yang natural. Saya sendiri suka pakai yang warna cokelat, dipadu sama brow mascara hitam. Harganya terjangkau banget, cuma sekitar  Rp25-30 ribu.

Cream Eyeshadow

Cream eyeshadow cocok buat remaja maupun pemula yang pingin dandan natural, nggak ribet, bahkan tanpa brush. Suka-suka, bisa pilih cream eyeshadow di dalam jar, atau yang lebih praktis lagi dalam bentuk pen.

LRG_DSC06919

Jill Beauty Eye Matic shade Stonish Brown jadi rekomendasi saya. Teksturnya creamy, nggak menggumpal, dan bisa dipakai tipis-tipis atau di-build agar lebih bold. Mau di-smudge untuk smokey look, juga bisa banget.

Makeup mata apa nih yang jadi favorit kamu untuk pemula?

Slow Down

Please wait a moment to post another comment