banner-detik

korean corner

Beauty Trend: Honey Skin dan Glass Skin ala Korea

seo-img-article

Honey skin jadi istilah lawas kulit mulus ala Korea. Apakah harus rajin menjalankan 10 step Korean skincare dulu?

Mau keep up sama tren skincare Korea, macam ngikutin tren gadget. Nggak ada habisnya; selalu ada yang baru! Mungkin kamu baru familiar sama chok-chok, alias kesan wajah dewy-basah yang jadi favorit di Korea. Eh, sebulan terakhir ini, lain lagi tren skincare Korea yang viral di Instagram, yaitu pamer  honey-skin (kkul-gwang) dan glass skin.

Honey skin sendiri sebenarnya udah jadi jargon lama di kalangan skincare enthusiast Korea. Sepenelusuran saya, sejak tahun 2013 istilah ini sudah populer dipakai, tapi baru-baru ini naik lagi. Honey skin sendiri merujuk pada kulit yang glowy dan berkesan transparan.

korea-skin-honey-glass-3

Instagram/ @elliejellyb3an

Nah, sedangkan glass skin, jadi viral karena foto selfie tanpa makeup MUA Ellie Choi yang kulitnya super mulus, even toned, dan bening macam gelas beberapa waktu lalu. You know what? Intinya semua tren ini adalah kulit yang flawless, tanpa cacat dan wajib glowing! Duh, rada pressure ya. Apalagi saya nulis artikel ini sambil liatin jerawat purging di dagu karena baru mulai lagi pakai tretinoin hahaha.

Gimana cara ngedapetin honey skin atau glass skin? Nyatanya nggak harus pakai 10 step Korean skincare, karena para perempuan Korea yang pamer selfie dengan glass skin mereka pun punya holy grails masing-masing. Skincare routine Ellie Choi bahkan cenderung ke-Baratan menurut saya, dengan produk-produk seperti face scrub, dan pembersih-pelembap Cetaphil yang sangat basic.

Founder Soko Glam, Charlotte Cho, punya andalan sendiri yaitu pH balancing toner dan , yang menurutnya merubah kulit dia dari “good skin” menjadi “honey skin” . Sedangkan saya nih, walau mungkin nggak honey skin amat, mendapat banyak pujian saat kulit saya glowing dan “bening” saat rajin pakai face oil.

Baca juga: 3 Persepsi Salah Tentang Skincare Korea

korea-skin-honey-glass-2

Hydration and moisture is key, so, beberapa cara ini bisa kamu coba sebagai usaha untuk mendapatkan honey skin dan glass skin ala Korea:

7 Step Toner

Memakai pelembap oklusif

Menjaga moisture barrier kulit

Memakai face oil

Dan tentunya, kulit harus sehat in general dulu. Jadi pastikan skincare routine kamu udah stabil dan berisi produk-produk yang memang cocok dengan tipe kulit dan masalah kulit kamu, baru tambahkan step-step lainnya.

Slow Down

Please wait a moment to post another comment