banner-detik

bath n body

3 Produk Andalan untuk Kulit Jerawat dan Sensitif

seo-img-article

Punya kulit kering, sensitif dan juga mudah jerawatan? Nih, tiga produk andalan saya dari The Body Shop.

Ngeh nggak sih, kalau sekarang produk-produk skincare dari TBS makin banyak macemnya. Dan yang saya seneng, makin banyak rangkaian skincare yang bisa dipakai oleh pemilik kulit sensitif dan berjerawat. Nah, selama beberapa bulan ini saya mengandalkan  tiga produk dari The Body Shop yang ngaruh banget untuk mengurangi jerawat dan mengatasi kulit badan saya yang kering.

Kulit Jerawat dan Sensitif-2

Berikut tiga produk The Body Shop andalan untuk pemilik kulit kering, jerawat dan sensitif:

The Body Shop Camomile Sumptuous Clansing Butter
Pakai produk ini sudah dari tahun lalu, sejak lihat review Alda, mantan FD Babes. Cleansing butter ini enak banget dipakai, soalnya cepet banget mengangkat makeup dan rasanya nyaman dan bikin kulit jadi lebih lembap. Nah, yang penting buat saya adalah cleansing butter ini nggak perlu diseka dengan handuk ataupun kapas. Jadi disiram air aja sudah luntur dan nggak menyisakan rasa lengket. Kalau saya nggak salah hitung ya, saya udah menghabiskan empat kaleng cleansing butter ini sepanjang tahun 2017. Sayangnya sekarang cleansing butter ini lagi sold out di mana-mana.

Baca Juga: Lima Produk The Body Shop dengan Rating Tertinggi di Beauty Review

The Body Shop Himalaya Charcoal Purifying Glow Face Mask
Selama bulan Agustus kemarin, ini lah masker yang paling sering saya gunakan. Masker ini enak banget dipakai untuk ngebersihin pori-pori wajah setelah atau sebelum mau makeup heavy. Rasanya setiap pakai masker, wajah lebih glowing dan kelihatan fresh banget. Nah, selain sering saya gunakan untuk membersihkan pori-pori, masker ini juga sempat saya gunakan untuk spot treatment jerawat. Dan ternyata masker ini ampuh lho, bikin jerawat cepet kering dan kempes. Tapi penggunaanya nggak boleh terlalu sering ya, karena takutnya bikin kulit jadi kering dan mudah iritasi.

The Body Shop Almond Milk
Bulan kemarin saya sama sekali nggak merhatiin kulit badan saya. Pas ke Bali saya tiga hari berturut-turut berenang di pantai non-stop, dan pakai sabun yang sudah disediakan di hotel. Hasilnya hand dermatitis saya kambuh dan nggak kunjung sembuh. Sudah pakai obat dokter dan salep steroid pun nggak lembap-lembap, tetep aja setiap cuci tangan terasa perih. Pakai hand cream pun sudah saya lakukan, tapi kok ya masih kering juga? Akhirnya saya mutusin pakai The Body Shop Almond Milk Body Lotion sebagai hand cream. Dan dalam tiga hari pemakaian kulit tangan saya langsung lembap dan nggak kering-kering lagi sampai sekarang. Produk ini emang punya klaim untuk mengatasi kuli badan yang sensitif dan kering.

Nah, itu tiga produk The Body Shop yang lagi sering saya pakai dan jadi andalan saya kalau kulit lagi rewel. Nah, kalau kamu gimana? Punya produk skincare andalan dari The Body Shop juga?

Slow Down

Please wait a moment to post another comment