banner-detik

eco friendly

5 Pilihan Brand Drugstore yang Sudah Cruelty-Free

seo-img-article

Kebanyakan brand drugstore ternyata masih melakukan animal testing. Buat yang concern dengan hal ini, berikut rekomendasi brand drugstore yang sudah mendukung Cruelty-Free dan bisa kamu jadikan alternatif makeup favorit!

Udah tau kan kalau dalam proses manufaktur produk-produk makeup umumnya masih melibatkan percobaan pada hewan alias animal testing walaupun sudah terbukti animal testing adalah satu proses yang tidak hanya cruel tapi juga sudah tidak relevan digunakan untuk menguji keamanan sebuah ingredient dalam produk kosmetik (seperti yang dikampanyekan The Body Shop di artikel ini)

cfbodytextImage : ethicalelephant.com

Kebanyakan brand kosmetik yang mejeng di drugstore adalah mereka yang masih belum bisa lepas dari animal testing, di antaranya adalah brand-brand besar seperti Maybelline, L’Oreal, Revlon. Pasti salah satunya adalah brand yang produk-produknya selalu jadi andalan tiap makeup junkie karena emang reachable, bisa dicari dimanapun dengan mudah. Saya sendiri juga selalu pakai item dari drugstore entah itu makeup ataupun skincare, tapi sejak banyak baca tentang cruelty free, saya sedikit-sedikit beralih dari brand-brand yang belum punya label bebas animal cruelty.  

Ini dia drugstore brands yang bisa kamu temukan kalau kamu cari produk drugstore yang cruelty free.

E.L.F Cosmetics

Walaupun E.L.F Cosmetics belum punya store fisik di Indonesia tapi penggemarnya udah sangat banyak, jadi kamu bisa cari produknya dengan mudah di online shop manapun. Harganya affordable dan banyak produknya yang jadi favorit.

elf-banner4Image : elfcosmetics.com

“We do NOT test on animals or endorse such practices. Our products do not contain animal derived ingredients. Beeswax has been replaced by synthetic beeswax and lanolin has been replaced by Bis-Diglyceryl Polyacyladinpale-2. We currently support HSUS and are partners with PETA in the Caring Consumer Project.” (Sumber : Website E.L.F Cosmetics)

Produk-produk E.L.F Cosmetics tidak hanya cruelty-free tapi juga mostly vegan alias sama sekali tidak menggunakan ingredients berbahan dasar dari hewan, kecuali beberapa brush-nya.

Produk E.L.F Cosmetics paling populer di Female Daily Review : E.L.F Lip Exfoliator

Milani

Masih sama seperti E.L.F Cosmetics, kamu perlu sedikit usaha buat dapetin produk-produk dari brand Milani dengan beli di online shop karena mereka belum masuk ke Indonesia secara resmi. Tapi produknya masih murah-murah dan bagus, so you won’t regret buying one or two of their products.

milani flat lay

 Image : lpagebeauty.com

“Milani Cosmetics is a cruelty-free brand. We do not test our products on animals, nor do we allow others to test on our behalf. Our brand is certified by both PETA and The Leaping Bunny Program (CCIC) as cruelty-free.” (sumber : website Milani Cosmetics)

Produk Milani paling populer di Female Daily Review :Milani Baked Blush in Luminoso 

Wet n Wild

Salah satu brand drugstore dengan produk-produk makeup yang relatif lebih terjangkau. Good thing is mereka udah punya store fisik di Indonesia dan bisa ditemuin di Sogo, Metro, Guardian, Watsons, Matahari dan beberapa tempat lainnya. Tapi sayang belum semua produknya masuk ke store dan di beberapa tempat sering nggak lengkap item-nya.

wet-n-wild-summer-collection-flatlay

 Image : frommyvanity.com

“We are 100% Cruelty-Free! It’s true! wet n wild® NEVER tests on animals, and we are super proud of this. We never have, and we never will. We believe in beauty without cruelty first! None of our furry, feathery, or scaly friends were harmed in the making of our products.“ (sumber : website Wet n Wild Beauty)

Di website Wet n Wild juga ada list beberapa item mereka yang vegan, tapi selain dari produk-produk tersebut semua produk Wet n Wild sudah 100% cruelty-free.

Produk Wet n Wild paling populer di Female Daily Review : Wet n Wild Megalast Lip Color Bare It All

NYX

Kalau produk-produk NYX sih udah nggak asing lagi ya karena udah lama masuk Indonesia dan lumayan gampang dicari di sekitar kita. Masih dengan harga yang murah tentunya.

nyx-flatlay1

 Image : omnaomsnav.com

NYX professional makeup is certified and acknowledged by organizations, such as peta, as a cruelty-free brand. We are committed to producing 100% cruelty-free cosmetics. We do not test any of our products on animals.”  (sumber : website NYX Cosmetics)

Tapi, parent company NYX adalah L’Oreal yang masih belum bebas dari animal testing. Walaupun L’Oreal membuat statement yang menyatakan bahwa mereka juga bekerja untuk menghentikan animal testing dalam produk-produknya  seperti yang bisa dibaca tapi faktanya mereka tetap belum punya sertifikat resmi terkait cruelty-free dan masih mendistribusikan produk ke negara yang mengharuskan animal testing seperti Cina. It’s totally up to you apakah mau memasukkan NYX dalam list makeup yang benar-benar cruelty-free atau nggak, tapi kalau saya sih mengapresiasi setidaknya NYX sendiri sudah tidak menggunakan metode animal testing untuk produknya.

Produk NYX paling populer di Female Daily Review : NYX Soft Matte Lip Cream Antwerp

Catrice

Brand asal Jerman ini baru masuk ke Indonesia akhir 2016 lalu dan langsung diserbu banyak beauty enthusiasts yang udah nggak sabar nyobain produk-produknya, termasuk saya! Dari semua brand yang ada di list, by far Catrice is my personally favorite brand. Mereka punya cukup banyak item yang wajib dicoba karena punya kualitas bagus dengan harga yang juga murah.

catrice giveaway flatlay

 Image : whimsyisforever.com

“Kami tidak melakukan pengujian apapun pada hewan untuk pembuatan produk kami. Hal ini berlaku untuk semua produk serta semua bahan. Supplier kami juga harus memiliki pernyataan secara tertulis bahwa produk mereka telah diproduksi tanpa pengujian pada hewan.” (sumber: website Catrice Cosmetics)

Produk Catrice paling populer di Female Daily Review : Catrice Sun Glow Matt Bronzing Powder 030 Medium Skin

Buat list brand makeup drugstore cruelty-free lainnya kamu bisa cek disini

Slow Down

Please wait a moment to post another comment