banner-detik

visible pores

4 Skincare untuk Komedo dari Korea

seo-img-article

Produk skincare Korea memang terkenal ampuh dalam mengatasi masalah-masalah kulit, tidak terkecuali blackheads yang bandel. Berikut adalah rekomendasi empat skincare untuk komedo dari Korea. 

1.) Holika Holika Pig Nose Clear Blackhead 3-Step Kit

blackhead holika holikaCara paling populer untuk mengatasi blackheads di hidung adalah dengan pore packs. Beda dengan pore packs biasa, Holika Holika Pig Nose Clear Blackhead 3-Step Kit mempunyai dua langkah ekstra untuk membuka dan menutup pori-pori, sehingga blackheads bisa terangkat dengan efektif tanpa meninggalkan kemerahan atau pori-pori besar. Walaupun pore strips bukan cara yang paling efektif atau permanen untuk menghilangkan blackheads, it’s just sooo satisfying saat melihat semua komedo yang terangkat di lembaran pore pack, ya kan? biggrin

Baca juga: FD Experiment: Memakai Pore Pack Selama 3 Hari

2.) COSRX BHA Blackhead Power Liquid

cosrx blackheadThere’s a reason why everyone is falling in love with this brand, especially with this COSRX BHA Blackhead Power Liquid! Produk ini adalah chemical exfoliant yang dapat membersihkan pori-pori secara mendalam dengan kandungan BHA-nya. Kalau kamu merasa bahwa salicylic acid terlalu keras untuk kulitmu, kandungan BHA produk ini diambil dari betaine salicylate, yang jauh lebih lembut dan ramah untuk kulit yang cenderung sensitif. Kandungan kulit pohon willow juga dapat menengkan kulitmu selama proses pemakaian. Tapi, dengan produk apapun, jangan lupa untuk melakukan patch test dulu ya!

3.) Neogen Bio-Peel Gauze Peeling Lemon

neogen blackheadKalau sedang bingung memilih diantara chemical atau physical exfoliation, kenapa nggak pilih kedua-duanya saja? Sama dengan Neogen Bio-Peel Gauze Peeling Wine yang pernah dibahas kak Ochel, exfoliating pads ini dapat mengangkat sel-sel kulit mati sambil menembus jauh ke dalam kulit dengan lactic acid, AHA lembut yang dapat membersihkan pori-pori tersumbat. Jika digunakan secara teratur, blackheads di wajah pasti akan berkurang. Terlebih, sebagai star ingredient, kandungan lemon di produk ini juga dapat  mencerahkan kulit.

4.) Innisfree Jeju Super Volcanic Pore Clay Mask

innisfree pore volcanicIni adalah salah satu produk bestseller Innisfree, dan juga favorit para FD-ers! Terbuat dari lava mengeras yang diambil dari pulau Jeju, Innisfree Jeju Super Volcanic Pore Clay Mask dapat mengencangkan pori-pori, mengontrol sebum dan juga menghaluskan dan mencerahkan kulit. Harganya juga budget friendly dan kemasannya yang kecil enak dibawa untuk travelling. I would totally recommend this product, apalagi untuk kalian yang menggunakan makeup sehari-hari.

Baca juga: 3 Penyebab Blackheads Susah Hilang

Nah, dari keempat produk di atas, ada yang sudah pernah kamu coba? smile

Slow Down

Please wait a moment to post another comment