banner-detik

makeup remover

Double Cleanse: Skincare Kolaborasi Pixi dan Caroline Hirons

seo-img-article

Kalau kamu suka main-main ke blog Caroline Hirons seperti warga FD lainnya, pasti kamu tahu kalau Ms. Hirons adalah salah satu blogger yang membuat Pixi Glow Tonic meledak di pasaran. Nah, awal tahun ini Caroline baru saja melakukan kolaborasi dengan Pixi Beauty!

Kolaborasi mereka pun nggak tanggung-tanggung karena Pixi Beauty mengeluarkan produk khusus bersama Caroline yaitu Double Cleanse: 2 in 1 cleansing oil dan cleansing cream yang dimasukkan ke dalam satu pot. Considering that double cleansing is one the most basic skincare rules, I think the concept of this product is great for everyone, from beginners to senior players in the skincare game!

Baca juga: Apakah Pixi Glow Tonic Patut Dibeli?

pixidoublecleanseSo, produk apa saja yang ada di dalamnya? Digunakan sebagai langkah pertama dalam double cleansing, Solid Cleansing Oil dalam produk ini mengandung vitamin E, camellia oil, dan juga evening primrose oil yang menurut Caroline, masih aman untuk dipakai kulit berminyak tapi tetap cukup lembap untuk kulit kering. Setelah langkah pertama, double cleansing dilanjutkan dengan Cleansing Cream yang mengandung vitamin C untuk mem-boost kolagen, peptide sebagai anti-wrinkle, dan arginine untuk membantu regenerasi sel kulit baru. Double Cleanse ini diformulasikan tanpa mineral oil, fragrance, maupun paraben.

jenny-lewis-shot-_-caroline-hirons-_-red-onlineCaroline Hirons

Nah, satu hal yang saya notice dari Double Cleanse ini adalah cara penggunaannya yang agak kebarat-baratan. Maksudnya gimana? Di situs resmi Pixi Beauty, pemakaian Solid Cleansing Oil dan Cleansing Cream dalam Double Cleanse sudah dihitung sebagai pembersihan tuntas di malam hari dan “membilasnya” cukup hanya dengan lap basah. Setelah menggunakan lap basah, bisa langsung dilanjutkan dengan produk skincare selanjutnya seperti serum dan pelembap.

Di Indonesia sendiri kan, sepertinya nggak mungkin kalau malam hari nggak cuci muka pakai air. Dengan iklim Indonesia yang tropis, kulit kita jadi lebih gampang oily dan berkeringat. Apalagi buat yang tinggal di kota-kota besar, polusi dan debu di udara membuat kita harus mengeluarkan effort lebih dalam hal membersihkan wajah. Again, membersihkan wajah tanpa dibilas sepertinya masih nggak mungkin buat saya, apalagi jenis kulit saya yang acne-prone dan rentan breakout. Agak ngeri kalau tidur dalam keadaan kulit kurang bersih.

Bagaimana dengan pendapat kamu? Apakah tertarik mencoba produk yang dibanderol seharga £24.00 ini? Share di bawah, ya!

 

Slow Down

Please wait a moment to post another comment