skincare
21 Dec 2016
3 Cleanser untuk Kulit Kering Berjerawat di Bawah 100 ribu
Menggunakan cleanser yang tepat, bisa benar-benar mengubah kondisi kulit menjadi lebih baik. Untuk yang punya kulit kering berjerawat, mungkin cocok dengan salah satu cleanser di bawah ini!
Dulu saya beranggapan kalau face wash itu nggak terlalu penting, karena cuma menempel sebentar di kulit wajah sebelum dibilas. Lagian sebelum menggunakan face wash, kita pasti menggunakan first cleanser dulu untuk mengangkat makeup dan kotoran dari kulit wajah. Jadi saya cenderung asal saja memilih face wash di rak drugstore.
Tapi ternyata saya salah. Sejak saya menggunakan cleanser yang memang sesuai untuk jenis kulit saya, beberapa masalah kulit yang biasa saya hadapi menghilang. Tentunya dibarengi dengan pemakaian produk skincare yang lain ya, tapi terasa sekali kok bedanya.
Baca juga: 3 Rekomendasi Skincare Berbahan Alami Untuk Kulit Acne prone
Kulit saya jenisnya kering sekaligus mudah berjerawat. Kombinasi yang lumayan bikin susah, karena kebanyakan skincare anti jerawat, diformulasikan untuk pemilik kulit berminyak. Tapi tetap ada kok, cleanser anti jerawat yang nggak bikin kulit kering:
1. Acnes Creamy Wash (Rp24.000-,)
Pasti sudah nggak asing kan, dengan merek yang satu ini? Produk dari Rohto Laboratories ini memang terkenal dengan rangkaian skincare-nya yang ditargetkan untuk kulit berjerawat. Sesuai dengan namanya, Acnes Creamy Wash mempunyai tekstur yang creamy dan menghasilkan busa yang lembut. Setelah dibilas, nggak ada sensasi licin yang mengganggu pada kulit wajah, tapi juga nggak terasa kesat, kering dan tertarik. Aromanya juga nggak terlalu kuat dan mengganggu.
Acnes Creamy Wash ini efektif mencegah jerawat di wajah saya. Bahkan dulu saya pernah memakai cleanser ini untuk merawat punggung saya yang berjerawat, dan juga efektif. Selain efektif, harganya yang terjangkau dan mudah didapat di mana saja bikin cleanser ini jadi face wash andalan saya.
2. Cow Brand Skinlife Foaming Facial Wash (Rp78.000-,)
Kalau yang ini sudah dikemas dalam bentuk foam. Praktis, karena kita nggak perlu membusakan dulu, tinggal tekan pump-nya dan foam/ busa yang keluar dapat langsung digunakan. Facial foam ini diformulasikan oil free, non comedogenic, dan allergy tested. Jadi aman untuk kulit sensitif dan tidak menyumbat pori.
Sama seperti Acnes Creamy Wash, facial foam ini juga efektif untuk mencegah jerawat di kulit saya, tanpa membuat kulit terasa kering dan kesat. Aromanya juga sangat lembut dan enak. Sayangnya Skinlife ini sedikit susah ditemukan. Jadi saya jarang repurchase.
3. Sebamed Clear Face Cleansing Bar (Rp98.000-,)
Saya baru saja mencoba cleansing bar ini bulan lalu, dan memang benar-benar efektif mencegah jerawat, sekaligus cepat mengeringkan jerawat yang meradang tanpa membuat kulit saya ikut kering. Ada samar-samar aroma seperti obat pada sabun ini, tapi nggak terlalu mengganggu.
Sayangnya cleanser ini dikemas dalam bentuk bar atau batangan, yang membuat pemakaiannya jadi kurang higienis. Dan lagi, batang sabunnya mudah sekali lembek kalau terkena air. Jadi cleanser ini harus disimpan dalam wadah tertutup dan pastikan untuk menyimpannya dalam keadaan kering. Sebamed Clear Face Cleansing Bar bisa didapat di drugstore seperti Guardian, Watson, atau Century.
Tiga cleanser di atas adalah yang menurut saya paling efektif di antara beberapa cleanser di bawah 100 ribu lain yang pernah saya coba. Saat ini saya kepingin nyobain Ristra Beauty Med Soap, yang menurut beberapa member di Female Daily forum nggak menyebapkan kulit kering.
Kamu pernah mencoba 3 cleanser di atas? Atau adakah cleanser yang sedang jadi incaranmu?
Baca juga: