banner-detik

face

Top 6 Produk Kecantikan Lokal

seo-img-article

Bulan Agustus kemarin saya banyak menemukan produk kecantikan lokal yang bagus. Dan setelah dicoba selama sebulan kemarin, inilah produk-produk yang menjadi favorit saya.

Berkat tema editorial Agustus kemarin yang mengangkat produk lokal, saya jadi memiliki kesempatan untuk main ke pasar tradisional dan menemukan banyak produk-produk lokal yang bagus. Bahkan, produk-produk ini langsung saya rekomendasikan ke beberapa teman saking sukanya. Nah, mau tahu apa saja produknya?

produk lokal bagus

Beauty Story Sweet Cheek and Lip 
Karena belakangan ini saya lagi suka banget sama cream blush, jadi kemarin saya hunting cream blush on buatan lokal. Dan yang menjadi pilihan saya adalah Beauty Story. Yang bikin saya tertarik untuk beli produk ini karena harganya yang nggak terlalu mahal dan kemasannya yang lucu. Setelah dicoba, formulanya ini nggak mengecewakan. Teksturnya creamy banget, jadi mudah untuk diaplikasikan pada wajah dan nggak menggeser foundation. Sayangnya, pilihan warnanya hanya ada dua saja yaitu pink dan oranye.

Sariayu Bedak Tabur Enegizing Aromatic 
Kalau ini, bisa suka karena nyobain bedak Netta beberapa waktu lalu. Yang bikin saya suka pertama tentu harganya yang sangat terjangkau. Kedua, bedak ini bisa banget dipakai untuk baking under eye, karena warnanya yang cenderung ke kuning. Untuk coverage menurut saya sheer to medium, jadi memang lebih cocok digunakan untuk men-set foundation. Walaupun dipakai tebal, loose powder ini nggak bikin wajah terlihat cakey.

Lux Crime Red Rose Clay Mask 
Kalau nggak salah sih, ini masker terbaru Lux Crime yang berfungsi untuk permasalahan kulit berjerawat. Kalau saya baca dari kemasannya, fungsi masker ini untuk memudarkan acne scar dan kemerahan pada wajah. So far, saya baru pakai tiga kali, jadi belum bisa terlihat seampuh apakah masker ini untuk  memudarkan acne scar saya. But i noticed that, setelah pemakaian pertama, kulit wajah terasa lembap, kenyal dan jerawat pun jadi lebih cepat mengering!

La Tulip Eye Primer
Walaupun produk ini hanya mendapatkan nilai 4.0 di artikel Eye Shadow Base Merek Lokal yang Bagus, menurut saya ini produk yang paling bikin saya amaze, sih. Karena dengan harga Rp29.000;- eye base ini ampuh membuat eye shadow jadi lebih pigmeted. So, buat kamu yang lagi cari eye base, saya saranin banget untuk nyoba La Tulip Eye Shadow Base ini.

Wardah Intense Matte Lipstick, 
Udah tahu ya kalau Wardah baru saja mengeluarkan rangkaian lipstick baru namanya Wardah Intense Matte Lipstick. Nah, lipstick ini kemasannya masih sama seperti  Wardah Long Lasting Lipstick. Tapi formula beda, di mana Intense Matte ini lebih terasa creamy dan mudah banget diaplikasikan di bibir. Walaupun teksturnya matte, nggak bikin bibir jadi kering. So I really like it! Warna-warnanya juga bagus banget untuk warna favorit saya adalah Choco Town dan Lady Burgundy.

Sariayu Inspirasi Krakatau Duo Lip Colour
Satu warna lipstick dengan dua hasil yang berbeda. Biasanya saya akan jauh-jauh dari lipstick seperti ini, karena pastinya bagian glossy nggak akan pernah saya sentuh sama sekali. Tapi beda dengan formula lipstick gloss yang ada di Sariayu duo Lip Colour ini. Tekstur dari gloss-nya ringan dan nggak terasa lengket. Untuk bagian matte-nya pun nggak mengecewakan. Sekali pulas warnanya sudah keluar banget. Teksturnya yang creamy, memudahkan saya untuk meratakan warna lipstick ini pada bibir.

Nah, itu dia tadi enam produk kecantikan yang menjadi favorit saya di bulan Agustus kemarin. Kalian punya rekomendasi produk lokal apa yang harus dicoba tim editor Female Daily? Kalau ada, langsung kasih tahu di boks komen ya!

Slow Down

Please wait a moment to post another comment