banner-detik

skin care

3 Hal yang Perlu Kamu Ketahui Tentang R.N.A Power dari SK-II

seo-img-article

SK-II baru saja mengeluarkan lini skincare terbaru mereka yang mengedepankan teknologi stem cells science. Rangkaian skincare yang bernama R.N.A (Radical New Age) Power ini bisa memberikan hasil yang tampak bahkan setelah hari pertama pemakaian. Penasaran?

Di blog Female Daily, artikel tentang SK-II tidak pernah sepi pembaca. Lihat saja artikel SK-II for Beginners: Which Product(s) to Get First? atau SK-II 101: Produk, Purging, Penyesuaian, dan Semua di Antaranya. Kedua artikel ini adalah panduan untuk para pemula yang baru saja membeli atau baru terpikir untuk membeli produk SK-II, namun masih ragu. Selain dua artikel tadi, ada juga artikel yang membahas produk SK-II lebih dalam seperti Tried & Tested: SK-II Stempower Essence, Tried & Tested: SK-II Cellumination Essence, dan SK-II Moisturizer for All Skin Types: Normal, Dry, & Oily. Pokoknya, para pembaca FD pasti sudah khatam banget deh, dengan bahasan mengenai SK-II. 😀

SK-II RNA Power Feature

Nah, di artikel kali ini saya akan membahas tentang varian skincare terbaru dari SK-II yaitu R.N.A Power. Seri R.N.A Power ini terdiri dari dua produk (essence dan krim pelembap) yakni R.N.A Power Essence Radical New Age Cream dan R.N.A Power Radical New Age Essence. Dua produk ini adalah seri anti-aging terbaru yang formulanya telah diteliti oleh ilmuwan SK-II selama 3 tahun. R.N.A Power memfokuskan perawatannya pada kekenyalan dan elastisitas kulit, yang merupakan kunci dari kulit awet muda. Teknologi yang digunakan oleh seri R.N.A Power ini adalah kombinasi antara Pitera dengan Micro R.N.A, atau disebut juga dengan Pitera x R.N.A Complex.

SAMSUNG CAMERA PICTURES

Fu Shuqi,Brand Communications Manager Sk-II Singapore, Malaysia, Indonesia and Travel Retail

Menurut Fu Shuqi, Brand Communications Manager Sk-II Singapore, Malaysia, Indonesia and Travel Retail, R.N.A Complex yang sudah dipatenkan oleh SK-II ini memudahkan cream dan essence-nya untuk terserap masuk ke dalam kulit, lapisan demi lapisan. Disitulah keunggulan R.N.A Power dibandingkan seri anti-aging SK-II sebelumnya, Stempower, karena selain bisa bekerja lebih baik ke dalam lapisan kulit, hasil yang ditunjukkan oleh essence dan pelembap R.N.A Power pun bisa lebih cepat terlihat.

Kedua produk ini bisa dipakai berbarengan di pagi atau malam hari. Shuqi merekomendasikan penggunaannya pada saat malam hari saja, karena saat itulah kulit kita membutuhkan kelembapan ekstra. Saat acara peluncuran kemarin, saya juga menanyakan sesuatu pada Shuqi, yaitu apa peran Facial Treatment Essence (FTE) jika diselipkan sebelum pemakaian R.N.A Power Essence dan R.N.A Power Cream? Secara FTE adalah salah satu produk ‘wajib’ SK-II yang saya yakin banyak dimiliki oleh FD-ers, apakah nanti kulit akan jadi over-moisturized jika ditambahkan FTE sebelumnya?

Jawaban Shuqi, tentu saja tidak. Salah satu alasan Facial Treatment Essence menjadi produk SK-II yang wajib dimiliki adalah karena fungsinya yang mem-boost efficacy dari produk skincare yang dipakai selanjutnya. Sah-sah saja menggunakan FTE sebelum rangkaian R.N.A Power karena hasilnya pasti akan lebih maksimal.

Selain fakta-fakta di atas, saya mengorek lagi tentang 3 hal unik dari seri R.N.A Power, apa saja itu? Klik di sini!>>

Slow Down

Please wait a moment to post another comment