banner-detik

lipstick

A Must-Have Lipstick from Clinique!

seo-img-article

Clinique baru-baru ini meluncurkan lini lipstick terbarunya di Indonesia, yaitu NEW Long Last Soft Matte Lipstick. Lipstick matte ini menawarkan kenyamanan dan tidak membuat bibir kering. Ada tujuh warna yang yang tersedia di sini, mulai dari bright fuschia, oranye, muted pink, sampai merah terang. Kalau Anda follow akun Instagram @femaledailynetwork, pasti sudah lihat, dong, swatches ketujuh lipstick baru Clinique ini.


Swatches – Kiri ke kanan: Plum, Peony, Magenta, Crimson, Petal, Beauty, Mandarin

Pigmentasi warnanya sangat sangat memuaskan! Jujur saja, saya rasanya ingin mengoleksi ketujuh warna NEW Long Last Soft Matte Lipstick ini. Semuanya terlihat cantik, ‘kan?

Long Last Soft Matte Lipstick - femaledaily

 

Warna lipstick yang saya miliki ini adalah Magenta, dari namanya sudah self-explanatory, ya. Berhubung gemar memakai lipstick berwarna fuschia, nggak heran kalau saya langsung suka dengan warna ini. Apalagi, warna ini juga cocok untuk memberi efek ombre a la makeup Korea yang saya suka.

Long Last Soft Matte Lipstick Magenta - femaledailySaya suka sekali dengan tekstur lembut dan creamy lipstick ini! Saat dipakai bahkan terasa melembapkan dan tidak terlalu seret seperti memakai lipstick matte lain yang levelnya hardcore. Kandungan Shea Butter yang ada di lipstick ini membantu membuatnya terasa nyaman di bibir.  Lipstick ini dibuat dari Beeswax yang diketahui memiliki fungsi sebagai pelembap natural yang biasa ditemukan di lip balm atau pelembap untuk kulit. Ada juga kandungan Cetyl Octanoate yang merupakan wetting agent yang baik sehingga memungkinkan warna untuk mencapai intensitas yang sebenarnya. Ada sheen yang sedikit terlihat saat lipstick pertama kali diaplikasikan; sangat sedikit, tapi bisa diblot agar benar-benar terlihat matte jika diinginkan.

Klaimnya, lipstick ini tahan selama 8 jam. Kalau saya tidak pakai makan, memang warnanya masih bagus setelah sekian jam lamanya.  Setelah dipakai makan pun, warnanya masih ada, hanya sedikit pudar, namun tetap terlihat presentable tanpa touch up. Karena saya memilki bibir kering, terlepas dari lipstick apa yang saya pakai, setelah empat atau lima jam saya tambahkan sedikit lip balm di bibir, and that’s all.

Long Last Soft Matte Lipstick Magenta  FOTD - femaledaily

Clinique NEW Long Last Soft Matte Lipstick ini dibanderol dengan harga Rp. 250.000,-.  Menurut saya, harganya tergolong terjangkau jika dibandingkan dengan lipstick-lipstick high-end yang kualitasnya serupa.  Dengan pigmentasi warna dan formula yang memuaskan, rasanya nggak berat hati, deh, kalau mau menambah koleksi dengan shade lainnya.

Kalau Anda juga sedang mencari lipstick matte yang nyaman dipakai di bibir, atau sekadar ingin menambah koleksi lipstick yang kualitasnya nggak perlu diragukan lagi, saya sangat merekomendasikan lipstick ini.  Next, saya ingin coba shade Mandarin dan Peony! 😀

Slow Down

Please wait a moment to post another comment